Tumis Kangkung Belacan a la Resto, Sedapnya Boleh Diadu!

 

Yang namanya resto, semua masakannya enak-enak walaupun sesederhana sayur Tumis Kangkung tetap saja lezat. Maklumlah, sekelas resto pasti dimasak oleh chef yang handal dengan resepnya yang paten, dan menggunakan bahan-bahan pilihan pula! Salah satu yang cukup banyak ditampilkan dalam menu resto adalah Tumis Kangkung Belacan, salah satu masakan sederhana dengan rasa yang mewah di tangan para chef restoran. Sekarang dengan resep pilihan dari kami, Bunda bisa menghadirkan Tumis Kangkung Belacan a la Resto ini di rumah.

Sebelum membuatnya ada beberapa hal yang perlu diperhatikan oleh Bunda. Bahwa rahasia dari masakan ini sebenarnya bukan hanya di resepnya saja tapi juga dari pemilihan bahan hingga ketepatan proses memasaknya. Pastikan Bunda membeli kankung yang segar, sebaiknya gunakan hanya bagian daunnya saja jangan ikutkan batang tengah kangkung. Saat memasak perhatikan perubahan kangkung saat di masak, jangan sampai terlalu lembek ya Bun. Cek warna hijaunya sebaiknya masih terlihat hijau segar, jika cenderung gelap kusam berarti terlalu layu/lembek, akibatnya rasa dan tekstur daun akan banyak berkurang dan mengurangi kelezatannya. Nah sekarang setelah Bunda mengetahui sedikit rahasianya, saatnya menyimak rahasia detil resep Tumis Kangkung Belacan a la Resto berikut ini.

Bahan-bahan

  • 2 ikat kangkung (petik dan dibersihkan)

Bumbu halus :

  • 1 balok/dadu sedang terasi
  • 5 cabe merah
  • 3 bawang merah
  • 2 bawang putih
  • 1/2 tomat
  • secukupnya air
  • secukupnya minyak untuk menumis
  • secukupnya gula dan garam
  • 1 sdt kaldu jamur (opsional)

Langkah

1. Giling atau ulek cabe, bawang putih, bawang merah, tomat dan terasi menggunakan ulekan (boleh saja pakai blender tapi rasa bumbunya kurang mantul)

2. Panaskan minyak lalu tumis bumbu yang sudah dihaluskan sampai wangi

3. Masukkan kangkung yang sudah dibersihkan dan dicuci lalu masak sampai kangkungnya layu/menciut.

4. Tambahkan air sedikit saja lalu masukkan gula garam dan kaldu jamur. koreksi rasa

5. Kangkung belacan siap disajikan

Yuuhuuy… top banget deh Bun, aromanya seperti  masakan resto sedap segar. Apa lagi rasanya wuuihh… lezaaat mantap. Sekarang Bunda bisa menyajikan Tumis Kangkung Belacan a la Resto ini di meja makan.  Nah, sekarang saatnya Bunda menjadi chef untuk keluarga tercinta. Bravo Bunda….. semoga selalu bersemangat berkreasi di dapur ya Bun!!!

0 Response to "Tumis Kangkung Belacan a la Resto, Sedapnya Boleh Diadu!"

Post a Comment

Iklan Atas Artikel

Iklan Tengah Artikel 1

Iklan Tengah Artikel 2

Iklan Bawah Artikel